Program Loyalti Pelanggan Kartu As, “TourHeart with SMASH


Medan - Telkomsel menggelar event “TourHeart with SMASH” yang memberikan kesempatan kepada pelanggan kartu As untuk menyaksikan secara langsung aksi panggung idola mereka serta bertemu dengan para personil SMASH yang juga merupakan Ambassador kartu As. Event Kartu As Present TourHeart with SMASH dilakukan pada 4 kota di Indonesia yaitu, Bekasi, Medan, Makasar dan Surabaya.

Manager Branch Telkomsel Medan, Heribertus Budi Ariyanto mengatakan, Kartu As TourHeart with SMASH merupakan bentuk apresiasi kami bagi pelanggan kartu As dengan menghadirkan idola remaja saat ini yaitu boyband SMASH, selain itu kegiatan ini sekaligus sebagai ajang kreasi pelanggan Telkomsel khususnya anak muda yang ingin menunjukkan talenta mereka melalui kompetisi dance. Minggu (12/3)

Event ini sekaligus melengkapi manfaat lain bagi pelanggan yang menggunakan kartu AS Paling Murah dengan tarif nelpon Rp. 0 setiap kali nelpon ke sesama pelanggan Telkomsel untuk 30 detik pertama, gratis 5000 SMS setiap pengiriman 3 SMS serta gratis facebook & Chatting.

Cara menikmati gratis Facebook & Chatting selama satu minggu adalah cukup menekan *363*363#lalu OK, pelanggan akan mendapatkan notifikasi GRATIS Facebook dan Cahtting selama 7 hari. Pada hari ke 7 pulsa pelanggan akan dipotong Rp. 5000 sebagai biaya proses perpanjangan otomatis untuk berlanggan 7 hari berikutnya (SMS notifikasi akan diberikan setelah proses registrasi berhasil), atau dapat juga melalui SMS dengan mengetik SC Minggu kirim ke 3636, dan ikuti petunjuk selanjutnya. Untuk akses Facebook menggunakan m.facebook.com melalui handphone sedangkan Chatting gratis menggunakan Nimbuzz, eBuddy dan Mig33 dengan akses melalui handphone (akb)

Spyderbilt Urutan Nomor Dua di Planet Surf


Medan - Banyak para remaja yang ingin menampilkan dirinya untuk tampil lebih dari yang lain. Maka dari itu Spyderbilt menjawab semua keinginan para remaja yang ingin tampak beda dengan yang lain dengan menyediakan, Sepatu, Celana, Tali Pinggang, dan Dress. Dengan kualitas yang bagus dan sebanding dengan harga yang diberikan. Hal ini dikatakan PIC Planet Surf, Ipunk. Minggu (13/3)

Dikatakannya, kalau dibandingkan sama Rivalnya yaitu, Insight dan Juiceematic, Spyderbilt mendapat urutan kedua yang paling laris dalam dua pekan terakhir ini. "Ini dikarenakan barang-barang keluaran Spyderbilt seperti sepatu paling diminati karena motifnya yang lebih mewah dan tahan lama," katanya seraya mengatakan untuk sepatu merek Spyderbilt, Planet Surf membandrol mulai dari Rp699Ribu sampai Rp849Ribu. Ditanya mengenai alasan mendasar kenapa Sepatu Spyderbilt sangat mahal, Ipunk menjelaskan, sepatu itu mahal karena bahannya dari kulit dan kualitasnya terjamin dan tahan lama karena bahan untuk sepatu ini 100 persen dari kulit.

Untuk ukuran sepatu, Ipunk memaparkan sepatu merek Spyderbilt ini dimulai dari yang paling kecil yaitu ukuran, 28 sampai 40. "Dan ini merupakan ukuran yang besar, beda dengan ukuran 40 yang lain," ujarnya.

Selain sepatu, Spyderbilt juga menyediakan celana untuk cewek dan cowok, dimana untuk celana cewek, ukurannya paling kecil dimulai dari xs (ukuran paling kecil dibawah s-red) dan ukuran terbesar yaitu L dengan banyak pilihan warna dan motif. Untuk celana cewek merek Spyderbilt dibandrol dengan harga Rp499Ribu sampai Rp599Ribu. Celana ini terbuat dari bahan katon sehingga membuat celana ini nyaman dipakai dan dingin sekaligus karena bahan tersebut membuat celana ini menjadi mahal karena nyaman digunakan dimana saja.

Sedangkan untuk celana cowok, Spyderbilt menjual celana kuncup. Hal ini dikarenakan untuk saat sekarang ini, celana kuncup menjadi trend lagi bagi para remaja laki yang ingin tampil keren dan bergengsi tinggi. "Model kuncup ini trend kembali karena celana kuncup keluaran Spyderbilt pernah dipakai VJ Daniel," ungkapnya seraya menambahkan celana ini dibandrol mulai dari Rp 499Ribu hingga Rp 599Ribu dimana untuk ukuran celana ini dimulai pada ukuran 28 hingga 40.

Spyderbilt juga mengeluarkan Belt dengan berbagai motif dan warna sehingga terlihat lebih memikat. "Planet Surf menjual belt ini karena belt ini sudah terkenal di Hongkong," katanya seraya mengatakan Belt ini dibadrol dengan harga Rp99Ribu. Harga itu diberikan karena Belt ini terbuat dari bahan Bioplastik. "Karena belt ini baru kita masukkan, jadi belt ini kita jual dengan harga promo," paparnya. (akb)

LG Lebih Unggul dari Samsung Dalam Hal TV Flat


Medan - Dalam eraglobalisasi seperti ini, Televisi (TV) sangat dibutuhkan oleh masyarakat banyak, bukan hanya sekedar menjadi tempat mendapat informasi, namun juga sebagai ajang hiburan. Atas dasar itulah banyak para perusahaan TV bersaing untuk menjawab keinginan masyarakat. Minggu (13/3)

Untuk menjawab tantangan tersebut, LG salah satu Perusahaan asal Korea mengeluarkan TV Flat dengan berbagai jenis spesifikasi, baik itu TV Flat dengan Plasma, LCD, LED dan LED 3D. Selain itu, LG juga memberikan fasilitas dari masing-masing TV Flat yang ia keluarkan. Hal ini dikatakan Principle Produk Elektronic City, Riadi.

Dikatakannya, LG sudah banyak mengeluarkan berbagai macam TV untuk menjawab tantangan dan keinginan masyarakat middle low hingga middle up. Urutan untuk TV asal Korea ini adalah Plasma, LCD, LED, LED 3D dimana dari masing-masing urutan tersebut memiliki fasilitas dan keunggulan masing-masing yang bisa diandalkan ketimbangnya Rivalnya Samsung.

Untuk TV Flat Plasma LG, memiliki ukuran terkecil yaitu 42 inci dengan seri PJ350 sedangkan untuk ukuran terbesarnya yaitu 50 inci dengan seri PK550. "Memang diantara TV LG lainnya, Plasma lebih murah, namun bukan berarti Plasma TV murahan yang tidak ada peminatnya," katanya seraya mengatakan untuk TV Plasma biasa customer ingin mendapatkan hasil gambar yang ditampilkan lebih bagus apabila didalam ruangan. Karena salah satu kelebihan TV Plasma dari LG ini adalah memunculkan gambar yang sempurna apabila ada didalam ruangan, berbeda dengan TV LED dan LCD yang apabila didalam ruangan, tampilan warnanya kurang bagus.

Perbandingan antar LG dan Samsung

Jika dibandingkan antara TV Plasma keluaran LG dan TV Plasma keluaran Samsung, jelas LG lebih unggul ketimbang Samsung. TV Plasma LG, minimun 42 seri 42PJ350, dan paling tinggi 50 inci, dimana untuk TV Plasma keluaran LG di bandrol derngan harga Rp5jt.

Spesifikasi TV Plasma LG yaitu, Contrast Ratio 3juta:1, dengan kecerahan tersebut, tampilan gambar lebih kaya warna. Razor Frame OR, maksudnya bingkai tertipis sehingga tampilan gambar lebih luas. USB 2.0 yang bisa untuk membaca format jpeg, mp3, divx. Swivel Stand maksudnya lebih nyaman dengan pengaturan posisi layar yang bisa berputar 360 derajat sesuai keinginan kita. Selain itu TV Plasma LG untuk respon time lebih cepat, View Angle 178 Derajat dan TV Plasma ini juga bisa difungsikan sebagai monitor pada komputer, Pengoperasian program manual dengan Touch Pad, TV ini juga support support 3kali HDMI.

Sedangkan untuk TV Plasma keluaran Samsung PS42C450, 42 inci di bandrol dengan harga Rp5.249.000. Jauh lebih mahal TV Plasma Samsung ketimbang LG. Padalah dengan harga lebih mahal, Samsung tidak memiliki Razor Frame dan Swivel Stand.

Sedangkan untuk Tipe LED, LG mengeluarkan TV LED dengan seri 42LE4500 dimana memiliki Spesifikasi Hard panel In plane Switching (IPS) atau layar tangguh dan sudut pandang terbesar. Full HD 1080P atau gambar terlihat jelas dan detail, Contrast Ratio 2jt:1 atau tampilan gambar lebih kaya warna. TV LED keluaran LG juga memiliki spesifikasi TV Digital maksudnya tv masa depan berbasis siaran digital Build In Recaiver. TV LED dengan ukuran 42 Inci dibandrol dengan Harga Rp7,199,000. juga dilengkapi dengan fasilitas USB.

Pada Samsung seri UA40C5000 memiliki spesifikasi hampir sama seperti LG, namun samsung tidak memiliki Hard Panel dan TV Digital. Dimana untuk ukuran terkecil TV LED keluaran samsung cuma punya 40 inci sedangkan LG 42. TV LED Samsung ini dibandrol dengan Harga 9,499,000Untuk tipe LED, antara LG dan Samsung, Costumer lebih memilih LG karena memiliki Hard Panel dan TV Digital.

Masih dikatakan Riadi, untuk TV LG dengan Tipe LCD paling booming dengan 32 inci yaitu dengan seri 32LD340 dimana harganya dibandrol Rp3jt dan mendapatkan free bracket. Spesifikasinya Contrast Ratio 70rb:1 atau tampilan gambar lebih karya warna. USB movie, bisa menikmati film, foto dan musik dengan akses USB dan Swivel stand. Sedangkan pada Samsung dengan seri LA32C450 harganya Rp3,329,000 dan mendapatkan free bracket. "Biasanya yang membeli TV ini kalangan menegah kebawah, jadi para pembeli dalam hal TV LCD lebih berpatokan pada harga," terangnya seraya menambahkan dalam hal TV LCD antara LG dan Samsung Hampir seimbang. Customer memilih samsung karena desain lebih Stylish dan pengoperasiannya dengan Touch Pad. Walaupun begitu, penjualan tetap dipegang LG.

Sementara itu, dalam Tipe LED 3D samsung dengan seri UA46C7000 memiliki Spesifikasinya Full 3D, Clear 50x12 Motion Rate atau 12 more clear than conventional LED, Ultra Slim profile thickness = 26,5mm, Internet TV Content Service, save Electricity Cost Up To 50 persen. TV LED 3D ini dibandrol dengan harga, Rp30jt dimana setiap pembelian mendapatkan Free bracket dan kacamata 3D dan bluray player.

Dengan Tipe yang sama, LG juga mengeluarkan TV LED 3D dengan seri 47LX6500 dan spesifikasi, TV Digital, Bluetooth, LED Plus maksudnya disetiap titik mempunyai lampu dan gambar lebih dan jernih dengan local dimming, Hard Panel atau layar tangguh dan sudut pandang terbesar. TruMotion 200Hz atau gambar lebih halus dalam adegan gerakan cepat. NetCast maksudnya nikmati hiburan dan informasi dari internet. Untuk TV ini dibandrol dengan harga Rp27jt dan diskon 10persen dipotong voucher 400rb. Dan mendapat hadiah, puji camera 3D, 3D bluray, 3D glasses (kaca mata 3D).

Dikatakan Riadi, Untuk setiap pembelian barang yang dibeli sudah tercover asuransi. "Apabila terjadi kebakaran, kebanjiran, dan disambar petir pada unitnya, kita akan mengganti baru kalau ada claim dari customer dan itu hanya berlaku setahun dari tanggal pembelian," terangnya seraya menambahkan untuk pembayaran, Customer diringankan dengan cicilan bunga 0 persen selama 6 bulan untuk BCA, City Bank, HSBC, Mandiri, CMB Niaga, AMZ, UOB Buana. Untuk 12 bulan bunga 0 persen namun untuk item tertentu dengan harga diatas 50jt.

"Karena bentuknya yang lebih Slim, LG lebih diminati oleh Customer. dan dalam hal Sparepart, LG hampir disemua kota ada tempat Sparepart LG berbeda dengan Samsung," katanya lagi. (akb)